Makanan khas Toraja sangat beragam dan bisa menjadi pilihanmu saat liburan disana. Cek yuk! menu apa saja yang bakal menggugah seleramu!

Makanan khas Toraja sangat beragam dan bisa menjadi pilihanmu saat liburan disana. Bukan rahasia lagi kalau Tana Toraja menjadi salah satu tempat wisata populer yang banyak dikunjungi wisatawan. Adat budaya yang masih kental membuatnya dikenal hingga mancanegara.

Toraja menyimpan banyak hal yang mungkin tidak ada di tempat lain. Selain makam gua, Tana Toraja juga memiliki kuliner khas yang terkenal lezat. Beragam kuliner tradisional Toraja mulai sayur hingga daging bisa kamu coba.

Bahan daging yang digunakan juga tidak hanya ayam, sapi dan ikan saja, tetapi ada bebek, babi hingga anjing. Karena ada beberapa makanan non halal, bagi kamu yang muslim sebaiknya bertanya sebelum membeli ya guys!. Penasaran apa saja kuliner khas yang ada?, langsung cek yuk!

Makanan Khas Toraja

1. Dangkot Bebek

Dangkot Bebek
Dangkot Bebek

Dalam bahasa Toraja kotte berarti bebek, dan dangkot adalah kepanjangan dari daging kotte alias itik atau bebek. Seperti namanya, makanan khas Toraja ini dibuat dari daging bebek yang dimasak dengan aneka rempah seperti jahe, lengkuas, serai, jeruk, cabe rawit dan bumbu lainnya. Meski daging bebek terkenal alot, rasa khasnya akan membuatmu ketagihan!.

2. Deppa Tori

Deppa Tori
Deppa Tori

Makanan khas Toraja ini terbuat dari tepung beras dan gula merah, kemudian dilengkapi taburan wijen. Biasanya cemilan ini dinikmati bersama kopi Toraja. Cemilan berukuran sebesar jari tangan ini umumnya berbentuk jajar genjang, bertekstur lembut dengan rasa yang manis. Biasanya deppa tori banyak dijumpai saat acara – acara tertentu.

3. Jipang

Jipang khas Toraja
Jipang

Bukan hanya Jawa Tengah saja, Tana Tora juga punya kue jipang yang terbuat dari beras atau beras ketan. Bedanya makanan khas Toraja ini terbuat dari beras ketan hitam, sehingga warnanya cokelat kehitaman. Dimasak bersama gula merah, membuat rasa manis legitnya seperti karamel yang agak lengket di lidah.

4. Kapurung

Kapurung
Kapurung

Kuliner satu ini sangat populer di Sulawesi Selatan. Selain enak, kapurung kaya gizi karena berbahan dasar sayuran, ikan dan sagu. Sekilas makanan khas Toraja ini seperti sayur biasa, tetapi campuran ikan bandeng, ikan teri goreng, kadang tanah dan sagu membuatnya lebih nikmat.

Sebagai pelengkap, biasanya ditambahkan kerupuk untuk sensasi kriuk’nya. Kuliner yang terkenal lezat ini bisa kamu temui di berbagai daerah Sulawesi Selatan seperti Makassar, Palopo dan Kabupaten Luwu.

5. Koteng / Suso

Koteng khas Toraja
Koteng

Dalam bahasa Toraja, Suso berarti keong atau siput. Jadi, koteng atau suso berarti makanan dari olahan keong. Keong yang digunakan adalah keong sawah untuk kemudian direndam semalaman untuk dimasak dengan bumbu-bumbu pilihan.

Keong dan rempah-rempah pilihan kemudian direbus hingga matang sebelum dikonsumsi. Uniknya, air rebusan tersebut dipercaya sebagian masyarakat mempunyai khasiat obat. Jadi, selain mengkonsumsi keongnya, jangan lupa kuahnya ya guys!.

6. Lada Katokkon

Lada Katokkon khas Toraja
Lada Katokkon

Seperti namanya, ini adalah cabai khas Toraja yang belum banyak dikenal luas. Tanamannya sendiri tumbuh di ketinggian sekitar 1.000 – 1.500 mdpl dan bisa tumbuh subur di daerah cuaca dingin berstruktur tanah pegunungan.

Cabai Katokkon memiliki rasa pedas yang luas biasa serta aroma khas yang membangkitkan nafsu makan. Sehingga, jangan pula melengkapi makananmu dengan sambal dari cabai ini guys!. Bagi kamu yang suka pedas, bisa jadi tantangan baru nih!.

7. Palopo

Palopo
Palopo

Bukan hanya sebagai nama salah satu kota di Sulawesi Selatan, Palopo kali ini adalah makanan khas Toraja yang cukup unik. Makanan tradisional ini terbuat dari tepung sagu yang diuleni dan dibentuk bulan kecil yang diisi daging atau ikan. Kemudian, adonan disiram kuah dan ditambah sayuran.

8. Pangrarang

Pangrarang khas Toraja
Pangrarang

Makanan khas Toraja ini berbahan daging ayam atau sapi dengan sedikit bumbu. Meski begitu, kelezatannya membuat menu ini banyak disukai lho!. Pembuatannya dibakar di atas bara seperti sate dan setelah matang disantap dengan cabai dan perasan jeruk nipis saja.

9. Pantollo Pamarrasan

Pantollo Pamarrasan khas Toraja
Pantollo Pamarrasan

Di Jawa, buah pangi disebut kluwak, maka di Toraja disebut pamarrasan. Kayaknya rawon, kluwak berwarna hitam menjadi bumbu utama pembuatan pantollo pamarrasan. Bahan isian makanan ini biasanya dasging merah, belut, cumi, dan ikan.

Menu pantolo pamarrasan adalah salah satu makanan khas Toraja yang banyak digemari sejak dulu. Rawon khas Toraja ini memiliki banyak variasi seperti pantollo bale yang berbahan ikan, pantollo lendong yang berbahan belut dan pantollo duku yang berbahan daging babi.

10. Pa’Piong

Pa'Piong  khas Toraja
Pa’Piong

Nama dasar makanan khas toraja ini adalah pong yang berarti tabung (bambu) sebagai alat masak. Bahan utama yang digunakan biasanya daging kerbau, daging babi, daging ayam dan ikan mas. Potongan daging kemudian dicampur daun miana, parutan kelapa dan irisan bumbu-bumbu lain seperti cabai, bawang, jahe, serai dan garam.

Bahan tersebut kemudian dimasukkan dalam bambu yang sudah dilapisi pisang dan dibakar memutar hingga matang. Di Toraja, yang terkenal adalah pa’piong babi yang disajikan saat upacara rambu solo (upacara kematian). Sedangkan pa’pion ayam atau ikan biasa disajikn pada upacara rambu tuka (pesta syukur)

11. Pa’Piong Bo’bo Nasi

Pa'Piong Bo'bo Nasi
Pa’Piong Bo’bo Nasi

Makanan khas toraja ini berbahan beras dan bumbu-bumbu tradisional seperti daun bawang, merica, serai dan bawang.Campuran tersebut kemudian dimasak dalam bambu dan dibakar memutar hingga matang. Berbentuk seperti lontong, kuliner ini memiliki citarasa khas yang wajib kamu coba!

12. Pa’Piong Burak

Pa'Piong Burak khas Toraja
Pa’Piong Burak

Masih ada pa’piong burak dalam menu masakan dalam bambu di Toraja. Makanan khas Toraja ini terbuat dari bura‘ (batang pisang muda) yang dipotong tipis, kemudian dicampurkan ayam, kelapa parut dan aneka bumbu. Makan batang pisang muda banyak manfaatnya lho, seperti menyehatkan sistem pencernaan, mengobati anemia dan mengontrol gula darah.

13. Pa’tong

Pa'tong
Pa’tong

Dalam bahasa Toraja, pa’tong memiliki arti ‘anjing’. Makanan khas Toraja ini dibuat dari daging anjing dengan campuran bumbu rempah pilihan. Ciri khas menu ini adalah rasa pedasnya yang khas dan tentunya banyak disukai yang suka pedas.

Makanan ini cukup mahal dan hanya dijual di tempat tertentu. Makanan ini non halal bagi umat muslim. Jadi, bagi kamu yang muslim, bisa mencoba olahan daging lainnya ya guys!.

14. Pokon

Pokon khas Toraja
Pokon

Jika pa’piong bura’ dibungkus bambu, pokon ini dibungkus daun bambu. Bahan yang digunakan adalah beras ketan saja. Namun, kini ditambahkan santan kelapa agar rasanya lebih gurih dan enak.

Biasanya, makanan khas Toraja ini dijumpai saat ada acara-acara adat, khususnya pada tradisi ma’pasilaga tedong pada ritual rambu solo. Makanan ini akan dibagikan bersama duku bai kepada masyarakat yang hadir menyaksikan.

15. Tu’tuk Utan

Tu’tuk Utan
Tu’tuk Utan

Makanan khas Toraja satu ini sangat sederhana karena berbahan sayur-sayuran yang pengolahannya hanya ditumbuk. Bahan yang digunakan pada umumnya adalah daun singkong yang kemudian diolah bersama potongan daging, parutan kelapa dan cabai rawit. Tampilannya mirip urap-urap dan kamu bisa mencoba kelezatannya guys!.

Itu adalah beberapa makanan khas Toraja yang bisa kamu coba. Selebihnya, kamu bisa mencoba aneka minuman khas seperti kopi Toraja, ballo (tuak khas), sarabba dan sebagainya. Namun, jika ingin berburu kuliner Toraja, kamu bisa mencoba berbagai menu tersebut guys!. Semoga bermanfaat!

Share:
error: Content is protected !!
5 bandar togel terpercaya sdtoto sdtoto game toto sdtoto sdtoto sdtoto situs toto 4d agen toto slot 10 situs togel terpercaya game toto 5 bandar togel terpercaya sdtoto sdtoto situs togel resmi 5 bandar togel terpercaya situs toto