Pantai Padang Padang wajib dikunjungi saat berada di Uluwatu. Meski kecil, pantai tersembunyi ini justru menjadi favorit banyak wisatawan!

Pantai Padang Padang mungkin terdengar asing, tetapi tidak bagi wisatawan mancanegara. Justru pantai ini sudah dikenal lama sebelum namanya melambung di kalangan para traveler. Meski letaknya agak tersembunyi, keindahan pantai ini tidak kalah dengan pantai di Bali lainnya. Bahkan pantai ini pernah menjadi salah satu tempat syuting vidio clip Michael Learns To Rock tahun 1996 dan film Eat, Pray, Love pada tahun 2010.

Bagi penyuka pantai, kamu wajib datang ke Pantai Padang Padang. Pantai kecil -kecil cabe rawit ini menjadi salah satu tempat favorit untuk menikmati penorama di Pulau Bali. Patai ini memiliki beberapa daya tarik seperti gua batu yang unik, kolam pasang surut dan ombak berkelas dunia!

Pantai Padang Padang berada di Jl.Labuan Sati, Desa Pecatu, Kuta Selatan, Badung. Letaknya searah dengan Pantai Dreamland. Dari Bandara Internasional Bali membutuhkan waktu sekitar 20-30 menit dengan kendaraan roda dua. Sudah da petunjuk arah yang memudahkan wisatawan mengunjungi pantai mungil yang disebut juga Labuhan Sait Pecatu ini. 

Tersembunyi di Balik Tebing

Pantai Padang Padang Bali
Pantai Padang Padang Bali

Tempatnya yang indah dan agak tersembunyi menjadikan Pantai Padang Padang lokasi favorit untuk bersantai. Tempat yang sudah banyak dikunjungi wisatawan ini sudah dilengkapi beberapa fasilitas pendukung untuk kenyamanan wisatawan. Tidak seperti pantai lainnya, kamu harus turun melalui celah tebing untuk sampai ke pantai cantik ini.

Dari lokasi parkir, kamu harus menuruni tangga untuk sampai ke bibir pantai . Anak tangga ini akan membawa ke jalur sempit yang diapit batuan tebing. Jika berpapasan dengan wisatawan lain, mau tidak mau harus memiringkan badan atau bergantian lewat. Meski awalnya seperti pantai privat, banyak wisatawan yang hilir mudik ke area pantai.

Selepas jalur sempit itu, pesisir pantai akan langsung menyambut siapapun yang datang. Meski tahun 1996 pernah menjadi lokasi pembuatan vidio clip MLTR, pesonanya belum tersohor seperti sekarang ini. Hanya wisatawan mancanegara yang mengunjungi pantai untuk menyepi dan surfing karena ombaknya yang sangat menggoda.

Pesona Pantai Padang Padang

Pantai Padang Padang Bali
Mungil Nan Cantik

Pantai Padang Padang tidak luas seperti pantai yang lain. Sehingga kamu hanya bisa menikmati kegiatan bersantai seperti berjalan-jalan, berjemur, berenang dan menikmati sunset. Suasana tenang seperti ini justru membuat siapapun betah berlama-lama berada disana, apalagi sambil menunggu datangnya sunset yang selalu menjadi momen indah bagi para wisatawan.

Ombak berkelas dunia yang menakjubkan membuat pantai cantik ini pernah menjadi tempat kompetisi selancar dunia. Sejak menjadi lokasi syuting film Eat, Pray Love yang dibintangi Julia Robert pada tahun 2010, nama pantai kecil ini kembali meluap. Bahkan di lokasi ini kadang juga dijadikan lokasi foto prewedding.

Pantai Padang Padang Bali
Pesisir Pantai Padang Padang

Latar belakang perbukitan karang adalah ciri khas pantai ini. Udara yang sejuk dan beningnya laut yang biru selalu menggoda wisatawan untuk berenang ke dalam maupun menjajal papan selancarnya. Pantai mungil yang berada di depan jembatan ini layaknya pantai privat yang mampu memperbaiki mood karena pesonanya.

Pantai Padang Padang menjadi alternatif lain untuk mengunjungi wisata pantai di Bali. Fasilitas yang ada sudah cukup baik, mengingat tempat ini sudah dikenal wisatawan di dalam dan luar negeri. Penginapan juga tersebar di sekitar lokasi wisata dengan harga dan fasilitas bervariasi. Hm… Mengunjungi pantai mungil ini pastinya harus masuk rencana liburanmu !

Tips :

  1. Waktu terbaik untuk ke tempat ini adalah pagi dan sore hari.
  2. Jangan lupa membawa sunblock dan pelindung kepala (topi,payung) karena area pantai sangat panas di siang hari. 
  3. Jangan merusak apapun di area pantai.
  4. Jangan mengotori area wisata dengan membuang sampah sembarangan dan melakukan vandalisme. 

Informasi Wisata Pantai Padang Padang :

  • Lokasi : Pecatu, Kec. Kuta Sel., Kabupaten Badung, Bali (Map : Klik Disini)
  • Buka / Tutup : 24 jam.
  • HTM : Rp 5.000 – Rp 10.000
  • Aktivitas : Bersantai, berburu spot, berjemur, surfing
  • Fasilitas : Area parkir, warung, toilet, tempat bilas, lifeguard.
  • Wisata Sekitar : Pantai Thomas, Pantai Suluban, Pantai Bingin.

Share:
error: Content is protected !!